Ingin Mendapatkan Ilmu Manfaat, ini Nasehat Imam As-Sya’bi


Manusia memang seorang pembelajar, ia akan mengetahui banyak hal bila selalu belajar dan mengamalkan ilmu yang ia dapatkan. Ada pepatah yang mengatakan:” Buah dari ilmu adalah amal”. sebanyak apapun ilmu seseorang bila tak dipraktekkan maka akan kurang sempurna.
Dalam hal ini imam As-Sya’bi memberi petuah yang sangat bijaksana: sesungguhnya orang yang akan mendapatkan ilmu ialah orang yang memenuhi dua kriteria:

Pertama, berakal. Hal ini sangat penting karena dengan adanya akal, manusia mempunyai daya kritis terhadap ilmu yang ia terima, serta mampu merespon segala permasalahan yang ia hadapi dengan bekal akal pikirannya.
Kedua, ibadah merupakan tahap pengaplikasian ilmu yang telah diterima, terutama ilmu akan berkembang jika diamalkan, serta semakin bertambah ilmu seseorang akan semakin lebih mengenal tentang dirinya, sehingga ia menjadi manusia yang tak sombong, baik terhadap lingkungannya.
Dari penjelasan diatas, ilmu selalu menuntun manusia ke jalan yang lurus, jika niatnya juga baik. Berbeda bila motivasi belajar hanya untuk mendapatkan kenikmatan sesaat, maka ia akan mendapatkan keinginannya, namun kurang mendapat keberkahan ilmu yang dia dapatkan.
Abu Darda’ pernah berkata: seseorang tak akan menjadi alim sebelum ia belajar terlebih dahulu, itu pun tak cukup, ia harus mau mengamalkan ilmunya, baru bisa masuk kategori orang alim.
Dari sini pentingnya belajar, semua membutuhkan perjuangan, mulai banyak membaca, mengkaji, bahkan berdiskusi agar menjadi berkembang wawasannya, sehingga tak merasa puas dengan ilmu yang ia miliki.
Semoga kita dimudahkan dalam memahami ilmu, dan mengamalkannya.